Spesifikasi Sony Xperia Z Ultra | Kelebihan dan Kekurangannya

Sony Xperia Z Ultra - Selamat datang di Catatan Sistel yang pada kesempatan kali ini kami akan memberikan informasi mengenai Spesifikasi Sony Xperia Z Ultra Serta Kelebihan dan Kekurangannya. Nah, bagi Anda yang sedang mencari tahu tentang kinerja serta peforma pada smartphone ini, berikut kami berikan informasinya yang bisa langsung Anda simak di bawah ini.

Sony Xperia Z Ultra merupakan salah satu flangship dari Sony yang di kenalkan pada bulan Juni 2013 kemudian mulai diluncurkan pada bulan Juli 2013. Dengan menyusul saudaranya yang telah lebih dahulu hadir yaitu Xperia ZL, terdapat beberapa peningkatan namun juga terdapat beberapa penurun pada spesifikasinya. Dengan beberapa keunggulan yang dimiliki, Sony berharap pada smartphone ini agar dapat memikat banyak konsumen pecinta gadget.

Berbekal layar besar 6,3 inci dengan memiliki kerapatan piksel hingga 344 piksel per inci yang menggunakan teknologi layar IPS LCD, gambar yang ditampilkan terlihat tajam serta mampu memberikan sudut pandang yang lebih luas. Kinerja smartphone yang di topang dengan prosesor berinti empat dan RAM sebesar 2 GB, Anda dapat dengan leluasa menjalankan beberapa aplikasi berat seperti game HD.

Lalu apa lagi keunggulan yang terdapat di dalam smartphone ini ? masih banyak lagi keunggulan - keunggulan yang terdapat di dalamnya dari sektor layar, memori, prosesor, kamera dan lain sebagainya. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang spesifikasi dan keunggulan serta kekuragan pada Xperia Z Ultra ini, langsung saja bisa Anda simak ulasannya di bawah ini.

Sony Xperia Z Ultra
Gambar Sony Xperia Z Ultra

desain | layar | operasi sistem dan prosesor | memori dan RAM | kamera | jaringan | baterai | kelebihan | kekurangan

Desain (179,4 x 92,2 x 6,5 mm, berat 212 gram)
Sony mendesain Xperai Z Ultra berbentuk kotak dengan sudut agak lancip sehingga terlihat lebih tegas. Saat berada di dalam genggaman tangan, smartphone ini mudah terasa licin, juga mudah terlepas dari tangan, serta bobot keseluruhan sebesar 212 gram dan lebar layar yang begitu besar tidak memungkinkan Anda untuk mengoperasikan smartphone ini menggunakan satu tangan.

Desain smartphone yang fakum di sebabkan karena smartphone ini tahan terhadap air sehingga Anda bisa menggunakan smartphone ini untuk berfoto atau pun melakukan perekaman video saat di dalam air. Untuk bodinya terdapat beberapa pilihan warna yang ada diantaranya adalah Black, White, Purple.

Layar (IPS LCD, 1080 x 1920 piksel ~ 344 ppi)
Xperia Z Ultra di bekali dengan layar yang sudah menggunakan teknologi IPS LCD Capacitiv touchsreen. Hal ini mengalami peningkatan pada segi layar dari pada pendahulunya Sony Xperia ZL dan Xperia ZR yang hanya menggunakan teknologi layar TFT. Layarnya mampu menampilkan grafis dengan resolusi hingga 1080 x 1920 piksel dengan kerapatan piksel hingga 344 piksel per inci.

Pada layarnya juga mampu menerima atau merespon inputan hingga 10 titik secara bersamaan sekaligus yang dilengkapi dengan perlindungan Shatter Proff Glass yang dapat melindungi layar dari goresan benda - benda tajam.

Operasi Sistem dan Prosesor
Untuk menjalankan mesin yang terdapat di dalamnya, smartphone ini menggunakan sistem operasi berbasis Adroid Jelly Bean v4.2 yang dapat diupgrade pada operasi sistem Android Kitkat v4.4.4 serta rencana juga dapat diupgrade pada Android Lollipop v5.0.

Dan pada kinerja smartphone ini, mesinnya di topang dengan CPU Quad-core dari Krait 400 yang memiliki kecepatan 2,2 GHz dan chipset Qualcomm MSM8274 atau MSM8974 Snapdragon 800. Sedangkan pada bagian pengolahan grafis, smartphone ini di kerjakan oleh  GPU Adreno 330.

Memori dan RAM (16 GB internal, 2 GB RAM)
Untuk menyimpan berbagai file yang dimiliki tesedia ruang penyimpanan internal sebesar 16 GB, tersedia juga slot memori eksternal yang dapat digunakan untuk microSD hingga kapsitas 64 GB.

Sedangkan untuk menjalankan beberapa aplikasi yang terinstal pada smartphone ini tersedia RAM sebesar 2 GB yang memungkinkan Anda untuk menjalankan aplikasi - aplikasi berat seperti game HD sekalipun.

Kamera (8 MP belakang, 2 MP depan)
Di sektor kamera Xperia Z Ultra di persenjatai dengan kamera utama berlensa 8 MP yang mampu menghasilkan gambar hingga resolusi 3264 x 2448 piksel dan jika di gunakan untuk melakukan perekaman video dapat menghasilkan video hingga resolusi 1080 piksel dengan frame mate 30 frame per second. Dan pada bagian kamera depan dipersenjatai dengan lensa sebesar 2 MP yang juga mampu menghasilkan video dengan resolusi 1080 piksel dengan frame mate 30 frame per second.

Di dalamnya terdapat beberapa fitur yang dapat di gunakan untuk memaksimalkan hasil foto dan video yang diantaranya terdapat fitur touch focus, face detection, sweep panorama, HDR, dan Geo-tagging. Pada fitur Geo-tagging sendiri dapat memberikan penambahan identifikasi berupa letak geografis pada berbagai media seperti foto, video dan website.

Jaringan (GSM/HSDPA/4 LTE, Wi-Fi, Bluetooth, GPS, NFC, Radio)
Pada sektor konektivitas Anda dapat mengunnakan SIMcard berbasis GSM dan juga sudah suport untuk berada pada jaringan 4G LTE. Pada konektivitas Wi-Fi terdapat beberapa jaringan yang tersedia yaitu jaringan Wi-Fi 802.11 a/b/g/n ac, dual band, kemudian ada jaringan Wi-Fi Direct yang dapat digunakan untuk menghubungkan smartphone dengan berbagai perangkat smart lainnya agar dapat di kontrol melalui smartphone, dan terdapat juga jaringan Wi-Fi Hospot yang dapat di gunakan jika Anda ingin berbagi jaringan dengan perangkat lain.

Dan jika Anda ingin berbagi data dengan perangkat lain, Anda dapat menggunakan jaringan bluetooth v4.0 yang dilengkapi dengan A2DP sehingga Anda juga dapat mendengarkan musik melalui headset wireless.

Baterai (Non-removable Li-Ion 3050 mAh)
Untuk menghidupi seluruh kinerja mesin, pada baterainya terdapat baterai yang memiliki kapasitas sebesar 3050 mAh berteknologi Li-Ion. Pada desain yang diusung pada baterainya menggunakan konsep Non-removable yang dimendukung untuk berada bisa bertahan di dalam air. Anda dapat memanfaatkan kapasitas baterai untuk melakukan panggilan hingga 14 jam pada jaringan 2G dan 16 jam pada jaringan 3G dan jika Anda menggunakannya untuk mendengarkan musik baterainya mampu bertahan hingga 120 jam. Pada kondisi standby saja, baterainya mampu bertahan hingga 790 jam pada jaringan 2G dan 820 jam pada jaringan 3G

Kelebihan Sony Xperia Z Ultra

  • Layar sudah berteknologi IPS LCD
  • Layar lebar 6,4 inci
  • Sudah bersertifikat IP58
  • Memori internal besar
  • RAM besar
  • Kapasitas baterai besar
  • Sudah 4G LTE

Kekurangan Sony Xperia Z Ultra

  • Lebar body sangat besar
  • Mengalami penurunan pada kamera utama di bandingkan pendahulunya Sony Xperia ZL
  • Tidak terdapat LED Flash
  • Memiliki bobot yang berat
Jika dilihat pada keseluruhan spesifikasinya, Xperia Z Ultra sudah memiliki keunggulan yang begitu banyak terutama pada bagian layar dan baterai. Akan tetapi kekurangan yang dimilki pada smartphone ini sedikit mengganggu pikiran, pasalnya sektor kamera dan desain bodi juga merupakan salah satu faktor kenyamanan dan kepuasan dalam penggunaan smartphone.

Coba Anda bandingkan dengan Xperia ZR yang memiliki keunggulan di sektor kamera dan desain dibandingkan Xperia Z Ultra.

Baca : Spesifikasi Sony Xperia ZR Serta kelebihan dan Kekurangannya


Demikian informasi dari kami mengenai spesifikasi Sony Xperia Z Ultra yang sudah kami ulaskan untuk Anda. Semoga informasi di atas dapat menjadi referensi bagi Anda sebelum malakukan pembelian di toko.

Post a Comment

0 Comments